Resep donat >> Kue yang satu mungkin sudah tidak asing lagi di telinga, dengan bentuk yang unik dari kue cemilan lainnya dan rasa yang enak super lezat yang menggugah selera. Bukan hanya soal rasa, donat memiliki ciri khas yang berbeda dari kue lainnya yaitu diantaranya, kandungan nutrisi, gizi, vitamin, protein dan masih banyak lain sebagainya. Donat umumnya terbuat dari tepung terigu, tetapi ada juga yang menambahkan variasi lain dengan menambahkan taburan meses coklat manis, vanilla,wijen dan variasi lain untuk menghiasinya.
Membahas mengenai donat sudah pada tau gimaca cara membuat donat? Kalau belum tau, kebetulan sekali dikesempatan kali ini saya ingin berbagi tentang resep kue donat. Dimana beberapa cara-cara membuat donat disini akan dibahas mulai dari bahan apa saya yang diperlukan untuk membuat donat, cara membuat donat, yang tentunya akan bermanfaat buat anda sekalian. Yuk tidak usah berlama-lama lagi, langsung saja anda baca tulisan resep cara membuat donat yang enak dan lezat dibawah ini :
Resep Cara Membuat Kue Donat Yang Enak dan Lezat
Bahan kue donat :
- 200 cc air mineral
- ½ kg tepung terigu putih
- ½ bungkus ragi instan
- 4 sendok teh gula
- 3 sendok teh susu putih
- 3 sendok teh mentega
- 2 sendok teh garam halus
- 2 butir telur ayam
Cara membuat ku donat :
- Pertama sekalin kocok 2 butur telor ayam hingga merata, lalu tambahkan garam halus, gula, susu, mentega dan tepung terigu putih, kemudian aduk kembali hingga merata.
- Lalu campurkan ragi dengan air, aduk hingga merata tidak ada gumpalan lagi, dan masukkan ke dalam adonan. Tutupi dan diamkan kurang lebih 30 menit sampai adonan mengembang.
- Ambil adonan yang telah mengembang dan bulatkan, kemudian simpan ke wadah yang sudah di taburi tepung terigu, agar adonan tidak lengket, lalu diamkan 20 menit hingga adonan mengembang keseluruhannya.
- Selanjutnya proses penggorengan, bentuk adonan / lubangi tengannya, lalu goreng dengan suhu api yang rendah dan tunggu hingga warna coklat keemasan. Angkat lalu dinginkan dan santap donat buatan anda.
Demikian informasi mengenai resep kue donat, semoga tulisan ini bermanfaat dan anda bisa lebih gampang membuat donat buatan anda sendiri. Jadi dari informasi resep kue donat ini yang pastinya tentunya menambah wawasan anda bukan? Jika menutur anda tulisan ini bermanfaat bagikanlah kepada teman anda laiinya, mungkin mereka juga membutuh informasi resep cara membuat donat yang enak dan lezat ini.